Postingan Terbaru

Batu Hitam yang Terluka

Gambar
Ilustrasi| Pexels.com/Kàssia Melo di pertigaan yang pernah kita jumpai  aku melihat kembali batu tulis itu  yang kini sudah berwarna hitam pekat  dan tulisan kita tak jelas lagi kini, tak ada lagi saksi kita di batu hitam yang penuh kenangan  di pertigaan tempat dulu kita berjanji  di depan tulisan yang dulu dicintai batu hitam itu benar-benar terluka  karena sudah terpecah setengah  antara lambang hati yang pernah kita ukir  di bawah tulisan cinta yang satu hati rasanya, kita menanamkan luka  yang amat dalam dan kini berbunga  bunga hitam yang penuh kegelapan  di antara jiwa-jiwa kita yang semakin berjauhan  aku merenung di depan ini,  menafsirkan semua luka di batu itu  ada getir, ya, ada getir yang terasa merasuk hingga masuk ke dalam hati yang sudah alfa  untukmu; untuk dirimu yang meninggalkan 2024

Inilah Penyebab Sakit Kepala Saat Bangun Tidur, Ketahuilah biar Hari Anda Selalu Indah!

Inilah Penyebab Sakit Kepala Saat Bangun Tidur, Ketahuilah biar Hari Anda Selalu Indah!
Ilustrasi | Pexels.com/Karolina Grabowska

Sakit kepala menjadi salah satu hal yang tidak menyenangkan, apalagi rasa sakit itu muncul di kala pagi hari yang seharusnya dimulai dalam keadaan fit dan segar.

Sakit kepala pun bisa menghambat aktivitas yang sudah direncanakan jauh-jauh hari. Kemudian, hal itu bisa membuat Anda pun kehilangan mood dan semangat untuk segera memulai sesuatu.

Namun, entah kenapa? Sakit kepala pun sering kali diabaikan, bahkan ada juga yang tidak menganggap serius. Padahal, jika Anda mencari tahu seluk beluk sakit kepala, ternyata dampaknya juga bisa sangat serius.

Melansir dari laman Kota Cimahi, ada pun beberapa penyebab sakit kepala saat bangun tidur yang wajib Anda ketahui berikut ini:


1. Kurang tidur

Pertama, kurang tidur pun bisa menyebabkan peningkatan produksi hormon stres (kortisol dan adrenalin) dan hormon tyroid.

Kemudian, otot jantung juga akan bekerja lebih keras atau tidak bekerja seperti biasanya. Jika hal ini terjadi, jangan heran juga Anda rentan mengalami sakit kepala saat bangun tidur.

Oleh karena itu, hal semacam ini bisa saja diatasi dengan tidur yang cukup dan sesuai waktu yang sudah direncanakan atau ditentukan setiap harinya.

2. Salah bantal

Selanjutnya, salah bantal juga bisa menyebabkan leher terasa sakit dan kaku. Kemudian, akibat yang bisa dirasakan ialah leher akan sangat sulit digerakkan ke kanan ataupun kiri.

Namun terkadang, rasa sakit tersebut menjalar ke bahu sehingga saat bangun tidur di pagi hari, leher terasa nyeri dan kepala menjadi pusing.

Dalam hal ini, Anda pun bisa menyiasatinya dengan menggunakan bantal yang tepat dan memperbaiki posisi tidur.

Jikalau, sudah sedikit kempes maka sebaiknya harus diganti dengan bantal baru yang berisi serta nyaman untuk menopang kepala.

3. Tubuh mengalami dehidrasi

Penyebab sakit kepala saat bangun tidur pun bisa disebabkan karena dehidrasi. Oleh karena itu, saat tubuh mengalami dehidrasi, jaringan otot akan kehilangan cairan.

Nah, kurangnya cairan di dalam otak memicu rasa sakit di kepala. Oleh karena itu, sangat penting juga bagi Anda untuk minum air sebanyak-banyaknya sebelum tidur.

4. Mendengkur saat tidur

Jika, Anda pernah merasakan leher tegang hingga mengakibatkan sakit kepala saat bangun tidur di pagi hari, hal itu bisa menjadi indikasi Anda sering mendengkur ketika tidur.

Nah, hal itu bisa juga sebagai tanda Anda terkena sleep apnea.  Maka, seseorang yang mengalami sleep apnea ini biasanya memiliki kesulitan dalam pernapasan.

Kemudian, pernapasan pun sering terhenti selama tidur sehingga otak tidak bisa leluasa mendapatkan oksigen. Alhasil, kualitas tidur buruk dan terganggu.

5. Mendadak berhenti mengonsumsi kafein

Memang, minuman berkafein ini sangat digemari. Maka, tidak sedikit seseorang dalam kesehariannya mengonsumsi kafein, baik sekadar untuk menenangkan pikiran ataupun untuk teman bergadang.

Konsumsi kafein secara teratur pun dapat merangsang sistem saraf otak untuk melebarkan pembuluh darah. 

Oleh karena itu, ketika dengan tiba-tiba Anda berhenti mengonsumsi kafein, pembuluh darah di otak akan mengecil.

Nah, darah yang mengalir dari jantung ke otak semakin sedikit, hal tersebut pun menjadi penyebab sakit kepala saat bangun tidur.


Dengan demikian, sakit kepala setelah bangun tidur memang sangat mengganggu, bahkan tak jarang juga menimbulkan penderitaan bagi yang terjangkit gangguan tersebut.

Apalagi, jika saat itu ada aktivitas penting yang harus dilakukan. Maka, jangan biarkan sakit kepala menjadi keluhan dan kendala Anda untuk menyambut pagi hari yang cerah di saban harinya.(*)

Komentar

Tulisan Favorit Pembaca

5 Cakupan Tindak KDRT dan Akibat yang Bisa Terjadi, Pasutri Wajib Tahu!

Salar de Uyuni, Cermin Raksasa yang Ada di Bolivia

Lelaki yang Patah Hati

Di Balik Jendela Kaca

SEMBUH ITU KEINGINAN