Postingan

Menampilkan postingan dari Maret, 2024

Postingan Terbaru

Batu Hitam yang Terluka

Gambar
Ilustrasi| Pexels.com/Kàssia Melo di pertigaan yang pernah kita jumpai  aku melihat kembali batu tulis itu  yang kini sudah berwarna hitam pekat  dan tulisan kita tak jelas lagi kini, tak ada lagi saksi kita di batu hitam yang penuh kenangan  di pertigaan tempat dulu kita berjanji  di depan tulisan yang dulu dicintai batu hitam itu benar-benar terluka  karena sudah terpecah setengah  antara lambang hati yang pernah kita ukir  di bawah tulisan cinta yang satu hati rasanya, kita menanamkan luka  yang amat dalam dan kini berbunga  bunga hitam yang penuh kegelapan  di antara jiwa-jiwa kita yang semakin berjauhan  aku merenung di depan ini,  menafsirkan semua luka di batu itu  ada getir, ya, ada getir yang terasa merasuk hingga masuk ke dalam hati yang sudah alfa  untukmu; untuk dirimu yang meninggalkan 2024

Sudah Tahu Belum? Inilah 7 Penyebab Kaki Sering Kesemutan yang Perlu Diwaspadai, Baca Segera di Sini!

Gambar
Ilustrasi | Pexels.com/Anete Lusina A dakalanya kita merasakan kaki kesemutan dan kejadian semacam itu sering dianggap suatu kondisi yang tidak mengkhawatirkan. Kemudian, kondisi semacam itu pun biasanya sering dialami oleh seseorang ketika terlalu lama berlutut atau duduk bersila. Namun, harus diketahui bahwa pada beberapa kasus, kaki sering kesemutan itu bisa menjadi suatu tanda adanya penyakit tertentu. Nah, hal itu bila terjadi dalam waktu yang lama maka akan sangat berbahaya karena bisa juga disertai dengan gejala lain. Maka dari itu, Anda pun harus tetap perlu waspada! Menilik lebih dalam lagi bahwa kaki kesemutan itu adalah kondisi yang cukup umum terjadi.  Kemudian, kesemutan atau dalam istilah medis disebut parestesia biasanya ditandai dengan rasa kebas, serta muncul sensasi seperti tertusuk jarum. Kondisi semacam itu pun sering terjadi pada bagian kaki dan tangan. Kesemutan pada kaki juga terkadang membuat penderitanya kesulitan berjalan untuk sementara waktu. Namun da

Pasutri Wajib Tahu! Inilah 7 Cara Mendidik Anak Usia Dini dengan Tepat

Gambar
Ilustrasi | Pexels.com/Tatiana Syrikova O rang tua harus menyadari bahwa cara mendidik anak usia dini sangat berbeda dengan usia remaja dan dewasa.   Hal itu bisa dikarenakan anak usia dini selain terlihat aktif, ia juga senang melakukan eksplorasi. Oleh karena itu, anak usia dini pun sesekali sulit untuk diatur sehingga membuat kita tidak sabar dan mudah marah. Namun, harus dipahami juga bahwa hal semacam itu bisa disebabkan oleh perkembangan otak mereka yang belum sempurna. Maka, tidak heran juga jika anak usia dini itu kadang belum mampu memahami apa yang kita inginkan.  Kemudian, untuk itu juga orang tua perlu memahami bagaimana cara mendidik anak usia dini yang tepat. Melansir dari laman Direktorat PAUD bahwa ada beberapa cara mendidik anak usia dini yang tepat, yakni sebagai berikut: 1. Berikanlah kasih sayang yang cukup Poin ini menjadi paling utama yang harus diberikan kepada anak. Kemudian, hal ini bisa dilakukan dengan cara tidak berlebihan, tapi tidak juga menjadi so

Inilah 5 Dampak Negatif Terlalu Bucin, Kamu Wajib Baca sebelum Terlambat!

Gambar
Ilustrasi | Pixabay C inta adalah suatu fitrah yang dimiliki oleh setiap manusia. Oleh karena itu, cinta pun sesuatu yang indah, tapi terkadang dapat membuat seseorang terlalu terpaku pada pasangannya. Dalam hal semacam itu, sering kali kita mendengar istilah bucin atau sikap yang terlalu bucin terhadap pacar, sehingga bisa berdampak negatif pada hubungan dan keseimbangan hidup. Sebelumnya, bucin itu apa, sih? Melansir dari laman STIE STEKOM , bucin adalah singkatan dari "budak cinta" yang mengacu pada seseorang yang rela melakukan apa saja demi memenuhi keinginan pasangannya. Kemudian, dalam konteks populer pun istilah ini sering digunakan secara jenaka untuk menggambarkan orang yang terlalu bergantung pada pasangan mereka. Namun, harus diketahui bahwa terlalu bucin pun bisa memberikan dampak negatif pada keseimbangan dalam cinta dan kehidupan sehari-hari. Maka dari itu, ada beberapa dampak negatif terlalu bucin yang dilansir dari laman Universitas Sains dan Teknologi

Filosofi Ketupat Hidangan Khas Lebaran, Punya Makna Mendalam, Simak di Sini!

Gambar
Ketupat | Instagram @jajanan_jadul70 S udah tak bisa dielakkan lagi bahwa ketupat ialah hidangan khas lebaran yang biasanya dimakan bersama opor ayam sambal goreng bawang nan lezat. Harus bisa diketahui juga bahwa hidangan tersebut bukan hanya sebatas hidangan saja. Akan tetapi, hidangan tersebut, khususnya ketupat itu mempunyai filosofis yang mendalam. Sebelumnya, menurut penelusuran sejarah bahwa asal-usul ketupat itu dimulai sejak hidup Sunan Kalijaga, yakni pada abad ke-15 hingga 16. Kemudian, Sunan Kalijaga adalah seorang Wali Songo yang turut menyebarkan agama Islam di Pulau Jawa.  Sunan Kalijaga pun menjadikan ketupat sebagai budaya dan filosofi dari pembaruan antara Jawa dan nilai-nilai Islam. Menyelisik lebih dalam lagi terkait filosofi ketupat ini bahwa seperti yang dilansir dari laman Kedungboto , yakni memiliki makna filosofis sebagai berikut: 1. Janur kuning Hal semacam ini bisa dilihat dari kebanyakan ketupat dibuat dengan janur kuning, walaupun sesekali juga ada y

Self Healing Itu Apa? Simaklah Pengertian, Tujuan, dan Manfaatnya di Sini!

Gambar
Ilustrasi | Pexels.com/Kampus Production S etiap manusia, mungkin pernah merasakan berada di titik paling rendah; kecewa, sedih, dan lainnya. Oleh karena itu, mungkin juga setiap manusia mempunyai cara untuk bisa menyembuhkannya. Berada di titik paling rendah pun bisa diakibatkan oleh luka batin sehingga salah satu penyembuhan untuk kesehatan mental itu sangat perlu. Harus bisa diketahui bahwa saat ini yang namanya self healing sedang digandrungi dalam masyarakat dan hal itu merupakan hal yang bagus karena menandakan bahwa masyarakat sudah cukup aware dengan kesehatan mentalnya. Namun, jikalau menelik lebih dalam lagi terkait self healing itu apa, sih? Manfaat yang lebih dalam lagi untuk apa, sih? Bagaimana cara melakukan self healing? Yuklah, simak seperti yang dikutip dari laman Faculty Of Humanies BINUS University , yakni sebagai berikut: Manfaat self healing untuk kesehatan mental Dalam hal semacam ini bahwa secara harfiah, self healing pun dapat didefinisikan sebagai kegia

Kita Hanya seperti Kupu-Kupu Kertas

Gambar
Ilustrasi | Pexels.com/Miguel Á. Padriñán I ni hari yang begitu menyesakkan! Katamu sambil menggaruk-garuk kepala yang mungkin saja tak gatal. Aku terdiam. Ya, benar-benar terdiam dengan kehidupan yang sedang menyerang ini! Pernahkah kau melihat senja di langit yang begitu indah? Tanyamu seketika itu. Aku pun menggeleng-gelengkan kepala tanda tidak. Aku tertunduk, sedangkan kau malah tersenyum yang mungkin saja semua itu menandakan suatu kemenangan dalam hidupmu. Problema yang aku hadapi menjadikan suatu kehidupan yang sering tumpang tindih lalu terasa tenggelam dalam lautan asmara. Kemudian, aku merasakan bahwa hal duniawi menjadi agak seret karena semua yang diinginkan itu malah menjauh dari kehidupan ini. Namun, hal-hal yang amat sulit itu seperti tak terasa dari benakmu. Kemudian, aku melihat lagi wajahmu dengan seksama lalu menafsirkan bahwa hidupmu seperti tuan putri yang tinggalnya di istana. Hmm. Semua hal itu begitu jauh, kataku yang mencoba membandingkan hidupku dan hidu

Tertanam Luka pada Apel Merah

Gambar
A pel merah. Apel yang dulu menjadi saksi cinta kita itu sekarang sudah penuh luka. Luka yang menganga sehingga sangat sulit untuk disembuhkan dan semua itu sudah tertanam dalam balutan kesedihan yang mendalam. Apakah hal yang namanya kecewa dan sedih itu bisa terhapus begitu saja? Apel merah menjadi bukti bahwa semua rasa yang ada dalam benak ini benar-benar tertanam. Kemudian, aku merasakan bahwa apel merah yang dulu kau sukai ini menjadi sangat buruk dan tak lagi mempesona. Aku merasakan bahwa hal yang dinamakan cinta itu terasa dalam di benak ini! Namun, luka yang tertanam pada apel merah itu menjadikan suasana cinta menjadi rumit. Aku menyadari bahwa cinta adalah suatu pengorbanan, tapi pengorbanan itu bisa saja kalah oleh apel-apel lain yang sangat segar. Entah, karena apa? Aku masih saja sulit untuk melepaskan apel yang berada di dalam pikiran. Aku kalah! Aku tak bisa apa-apa! Aku pun hanya bisa mengeja namamu dari balik luka yang tertanam pada apel merah itu. Sungguh, sang

Tulisan Favorit Pembaca

5 Cakupan Tindak KDRT dan Akibat yang Bisa Terjadi, Pasutri Wajib Tahu!

Salar de Uyuni, Cermin Raksasa yang Ada di Bolivia

Lelaki yang Patah Hati

Di Balik Jendela Kaca

SEMBUH ITU KEINGINAN